Free shipping maximum Rp. 20,000 for minimum purchase of Rp.600,000 for all area in Indonesia

DIY Mainan Pac-Man Bergerak Magnetic Wand Activity

Masih ingatkah dengan permainan Pac-Man?

PacMan adalah sebuah permainan klasik yang dibuat tahun 1980 oleh Namco, permainan ini sangat populer pada jamannya. Bahkan sampai sekarang pun masih banyak permainan yang terinspirasi darinya.

Cara bermain permainan ini adalah dalam sebuah labirin terdapat makanan, power pellet, buah ceri, PacMan, dan empat agen hantu/monster yang mengejarnya. Lalu PacMan harus mengejar keempat hantu.

 

Nah kita recreate permainan ini versi hands-on yuk!

Barang yang dibutuhkan:

  1. Gunting
  2. Lem selotip
  3. Magnetic chips
  4. Magnetic wand

 

Langkah-langkah membuatnya:

  1. Download & print printables di kertas ukuran A4
  2. Potong bagian bawah kertas
  3. Gunting sesuai bentuk pacman & hantu-hantunya
  4. Tempelkan magnetic chip ke belakang bentuk pacman & hantu-hantunya
  5. Letakkan pacman & hantu-hantu di atas kertas printables
  6. Ambil magnetic wand lalu letakkan dibawah kertas untuk membuat pacman bergerak.
  7. Gerakkan magnetic wand sesuai jalur dan tangkap semua hantu.

 

Games activity simple ini cocok banget buat yang mau seru-seruan di rumah bersama Si Kecil. Bisa dimainkan sekeluarga juga lhoo jadi makin seru deh!

Gak cuma seru, ternyata permainan ini melatih motorik halus & konsentrasi anak ketika ia menggerakkan tongkat magnet sesuai jalurnya.

 

Selamat mencoba di rumah!

 

Download di sini: Pacman Magnetic Wand Activity

Leave a Reply

Shopping Cart

No products in the cart.

Return to shop

Kiedler

Silahkan meninggalkan pesan, Customer Service kami akan dengan senang hati membantu Anda.

Selamat datang, ada yang bisa MinKie bantu?